Beberapa tips aman dalam berbelanja online melalui internet


Sering saya mendapatkan beberapa pesan BC BBM melalui kontak konsumen saya dan beberapa orang telah tertipu baik pembeli dan penjual.

Semakin ramai dan maraknya jual beli online saat ini tak ayal membuat celah atau kesempatan beberapa orang yang bermaksud tidak baik menggunakan kesempatan yang ada. Tak jarang beberapa perusahaan yang mengeluarkan produk kenamaan mereka pun menjadi sarana untuk penipuan. Berikut ini beberapa tips aman dalam berbelanja online melalui internet yang mungkin juga dapat anda  lakukan dan ketahui sebelum berbelanja.

Tips Aman Untuk Pembeli
1. Cek Nama & Alamat Pemilik Toko Online pada mesin pencarian apakah ada beberapa keluhan negatif ataupun komplain (misal : barang tidak dikirim, barang kurang, barang rusak), Cek Juga no hp / pin bb / no telp pada mesin pencarian apakah benar adanya dan apakah ada keluhan negatif dari konsumen lain.
2. Selalu tanyakan nama dan alamat mereka (jangan lupa nama dicek di social network, pastinya nggak mungkin mereka nggak punya facebook?)
3. Penjual memasang photo diri (meskipun tidak semuanya, jangan lupa dicek juga).
4. Penjual yg serius selalu menggunakan no hp cantik / no telp rumah (meskipun tidak semuanya).
5. Penjual yg serius selalu menggunakan banyak no rekening dengan nama mereka sendiri (meskipun tidak semuanya).
6. Penjual yg serius mempunyai website toko online (meskipun tidak semuanya).
7. Berbelanja dari toko online rekomendasi teman yang sudah pernah berbelanja sebelumnya.
8. Berbelanja melalui website yang menyediakan bank rekening bersama yang terpercaya.
9. Selalu simpan bukti struk transfer pembayaran, record bbm / sms sebagai bukti pelaporan jika terjadi penipuan.

Tips Aman Untuk Penjual
1. Segera cek apakah konsumen sudah benar benar transfer (Jangan asal mengiyakan dan proses).
2. Simpan bukti percakapan jika sewaktu waktu konsumen ingin retur dengan beralasan mengklaim bahwa yang dipesan salah tidak sesuai.
3. Photo produk sebelum dipacking untuk bukti kondisi fisik produk jika barang mudah rusak (karena selama pengiriman barang bisa saja rusak).
4. Selalu konfirmasikan ulang produk yang konsumen pesan supaya tidak ada kesalahan pengiriman produk.

Hanya sekedar sharing......
Semoga Bermanfaat. Anda pun pasti punya cara tersendiri bukan....
Do it yourself............

Happy Shopping